Wakili Kapolri, Jendral Yang Putra Blora Bagi-Bagi Ribuan Paket Sembako

oleh -2056 Dilihat
oleh
BAGIKAN SEMBAKO : (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H. dan rombongan, saat bagikan sembako kepada warga Blora, di lapangan Kridosono, Sabtu (15/02/2020).

Reporter : Muji Hapsoro

SAAT datang ke Blora, Kabaharkam Komjen Pol Drs. Agus Andrianto, yang putra asli Blora, mengatakan bahwa kedatangannya ke Blora untuk membawa misi dari Kapolri, Jendral Polisi Idzam Aziz, bahwa Polri mendukung penuh kebijakan Presiden Republik Indonesia untuk mewujudkan Indonesia yang sehat dan sejahtera. ”Kami mewakili Kapolri sebagai pembantu Presiden, selain untuk silaturahmi, kegiatan ini (bhakti sosial) juga untuk penguatan Harkamtibmas,” ucap Kabaharkam.

BLORA, topdetiknews.com – Blora bertabur pejabat bintang dari jajaran Polri, Sabtu (15/02/2020). Mewakili Kapolri, Jendral Polisi Idzam Aziz, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H. dan rombongan, bagi-bagi ribuan paket sembako kepada warga Blora, Jawa Tengah.

Baca Juga :  Dekengane Pusat Cyah  ...

Acara yang berlangsung di lapangan Kridosono, Blora Kota itu, diikuti oleh rombongan besar dari jajaran Polri. Diantaranya, Kakorpolairud, Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum, Kakorbinmas, Irjen Pol Risyapudin Nursin, S.I.K, Kakorsabhara, Irjen Pol Drs Bambang Ghiri, S.E.

Selain itu, Karo Psikologi SSDM Polri, Brigjen Pol Yudawan R., S.H., M.H., Karo PID Divhumas Polri, Brigjen Pol Drs. Syahar Diantono, M.Si.serta Dirbinpotmas Brigjen Pol Drs. Edy Murbowo, S.I.K., M.Si. Selain itu sejumlah pejabat utama Polri serta pejabat utama Polda Jawa Tengah.

Ribuan warga Blora yang datang dari berbagai pelosok datang memadati lapangan Kridosono. Mereka berduyun-duyun memanfaatkan bhakti sosial dari Polri yang “bertagline” merajut kebhinekaan membangun kebersamaan guna mewujudkan Indonesia Sehat.

Baca Juga :  Terjunkan Tim “Buser” Untuk Berburu Oksigen

Tinggalkan Balasan