>Sambil Menunggu Kesiapan Penerbangan Komersiil
CEPU,topdetiknews.com – Wakil Bupati Blora, H. Arief Rohman, M.Si, menandaskan, pasca pendaratan oleh Bu Dirjen Perhubungan Udara beberapa waktu lalu, Bandara ngloram akan melakukan koordinasi lanjutan agar landasan yang sudah jadi bisa dimanfaatkan untuk penerbangan charter terlebih dahulu.
”Kita akan koordinasikan, sambil menunggu kesiapan penerbangan komersil, akan kita upayakan bisa untuk pesawat charter terlebih dahulu. Seperti Pertamina, Exxon Mobil, PPSDM Migas, dan stakeholder lain yang berminat untuk transportasi udara,” tandas Wakil Bupati Arief, Rabu (22/01/2020).
Dia mengemukakan hal itu di sela-sela kunjungan kerja Komisi D DPRD Jawa Tengah untuk meninjau perkembangan pembangunan Bandara Ngloram, Cepu. Rombongan Komisi D tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komisi D DPRD Jateng, Alwin Basri.
Arief mengucapkan terimakasih kepada Komisi D DPRD Jateng yang telah memberikan dukungan penuh untuk aktivasi Bandara Ngloram. ”Mohon doanya agar semua tahapan pembangunan Bandara Ngloram berjalan lancar. Kami juga mohon dukungan kepada DPRD Provinsi Jateng agar pembangunan bandara lancar dan sesuai target.”
Dikatakan, selain Kabupaten Blora, keberadaan bandara Ngloram nantinya akan dimanfaatkan oleh beberapa Kabupaten tetangga, seperti Bojonegoro, Ngawi, Tuban, Rembang, hingga Grobogan bagian Timur. Dengan begitu diharapkan Blora bisa menjadi pintu gerbang ekonomi baru di Jawa Tengah bagian Timur.
Test Flight
Begitu sampai di Blora, rombongan Komisi D DPRD Jateng langsung meninjau kondisi landasan terbang yang telah selesai dibangun sepanjang 1.200 Meter. Dimana landasan tersebut berhasil digunakan untuk test flight Tanggal 11 Januari 2020 lalu, oleh Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub, Polana B Pramesthi.
Dengan didampingi Satker Pelaksana Pembangunan Bandara Ngloram, Abdul Rozaq rombongan sempat berjalan jalan di atas landasan pacu yang rencananya akan dikembangkan hingga 1.600 meter tersebut. Ikut mendampingi Wakil Bupati Blora, H. Arief Rohman M.Si, yang juga mantan anggota DPRD Jateng.
Usai kunjungan lapangan, dilanjutkan dengan presentasi dan diskusi bersama di salah satu hotel yang ada di Kecamatan Cepu. Dalam diskusi itu, Ketua Komisi D DPRD Jateng, Alwin Basri menanyakan progres apa saja yang sudah ditindaklanjuti, dan sudah sampai mana upaya pembangunan bandara, dan kendala yang dihadapi serta target selesai semuanya.
”Pembangunan bandara di Jawa Tengah tidak hanya di Blora saja, melainkan di beberapa wilayah lainnya juga yang sedang melakukan pembangunan serupa. Seperti di Karimunjawa, Wirasaba dan pengembangan bandara di Cilacap, tentu ini harus dilakukan secara berimbang,” beber Alwin Basri.
Sementara itu, Wakil Ketua Komisi D DPRD Jateng, Hadi Santoso juga berharap agar pembangunan bandara bisa merata di Jateng sehingga realisasinya bersama.
Pihaknya menginginkan agar pembangunan Bandara Ngloram segera diselesaikan, ”masyarakat tentu juga sudah berharap bisa terselesaikan, supaya bisa langsung menggunakan fasilitas Ngloram guna mempermudah transportasi udara,” ucap Hadi Santoso. (Bagas/C44-red)