Targetkan 687.000 Dosis Vaksin Covid-19 Untuk Warga Blora

oleh -2212 Dilihat
oleh
TINJAU VAKSINASI : Bupati Blora, H.Arief Rohman, S.IP., M.Si. tinjau pelaksanaan vaksinasi di Desa Geneng, Kecamatan Jepon. Dia minta agar vaksinasi di desa-desa lain harus mentaati prokes dan jangan sampai timbulkan kerumunan.

” MENGGANDENG TNI – Polri dalam pelaksanaannya, Blora targetkan pemberian vaksin covid -19 kepada warga dari berbagai kalangan sebanyak 687.730 dosis. Dari target itu, hingga saat ini sudah terlaksana  89.085 untuk dosis I (13,0 %) dan 41.116 orang untuk dosis II (6,0 %). ………………………. ”

BLORA topdetiknews.com –  Dengan menggandeng TNI – Polri, Blora targetkan pemberian vaksin covid -19 kepada warga dari berbagai kalangan sebanyak 687.730 dosis. Dari target itu, hingga saat ini sudah terlaksana  89.085 untuk dosis I (13,0 %) dan 41.116 orang untuk dosis II (6,0 %).

Dijelaskan Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Blora, Edy Widayat, target 687.730 dosis vaksin covid -19 itu, rinciannya, untuk  SDM Kesehatan sejumlah  3.667 dosis, petugas publik  53.742 dosis, lansia 83.607 dosis, masyarakat umum  yang paling banyak, yakni  467. 462 dosis, sementara untuk sasaran remaja sejumlah  79.294 dosis.

Untuk realisasinya, demikian Edy Widayat, pemberian vaksin untuk tenaga kesehatan (nakes) dosis I sejumlah 4.188 dan dosis II sebanyak 4.044, sedangkan untuk  petugas publik sudah terlaksana  45.686 untuk dosis I, dan 21.319 untuk dosis II.

Baca Juga :  Tambah 3 Lagi, Warga Blora Yang Terpapar Covid -19 Jadi 12 Orang

Sementara itu  pemberian vaksin untuk kalangan lansia dosis I sebanyak  28.610 orang, dan  15.753 orang untuk dosis II, bagi kalangan umum sudah terlaksana 10.108 orang untuk dosis I, sedangkan untuk kalangan remaja dosis I sudah terlaksana  311 orang.

Digenjot

Terpisah Bupati Blora, H.Arief Rohman, S.IP., M.Si. menyatakan, pihaknya bersama Forkopimda akan terus meningkatkan pelaksanaan vaksinasi di desa-desa. Agar capaian vaksinasi bisa terus bertambah untuk menekan potensi penularan pandemi Covid-19.

Disebutkan, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Desa Geneng, Kecamatan Jepon, desa itu bisa dijadikan contoh  untuk pelaksanaan vaksinasi di desa lainnya. Yakni bisa berjalan baik, sesuai prokes, tidak berkerumun.

‘’Vaksinasi di desa seperti ini akan terus kita dorong, untuk terus digenjot. Utamanya di desa-desa yang masih berpotensi zona oranye dan merah,” ucap Bupati yang akrab disapa Mas Arief ini.

Ditekankan, agar dalam pelaksanaan vaksinasi bisa benar-benar memperhatikan protokol kesehatan, sehingga tidak terjadi kerumunan antrian. “Seperti di Desa Geneng ini diatur dengan sistem shift sehingga tidak datang berbondong-bondong. Terimakasih Pak Kades, dan juga TNI Polri yang sudah mengawal. Terus semangat, semoga Blora bisa segera normal kembali. Jangan takut divaksin. Vaksin itu sehat dan halal,” tambah Bupati Arief. *)

Penulis : Muji
Editor : Daryanto

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.