Tak Puas Hanya Magelang Pemkab Blora Berlanjut Ke Kulon Progo

oleh -1166 Dilihat
Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST, MM

Usai dari Kabupaten Magelang, Pemkab Blora Kembali melakukan kunjungan untuk menyerap Ilmu pengelolaan untuk optimalisasi BUMD di Kabupaten Kulon progo. Kali ini Wakil Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati, ST, MM bertugas memimpin rombongan dari kabupaten Blora.

BLORA, topdetiknews.com – Unuk optimalisasi BUMD, Pemkab Blora tak berhenti hanya di Magelang. Kali ini Kulon Progo jadi sasaran berikutnya usai magelang, Kamis (9/6/22)

Memilih Belajar di Kulon Progo bukan tanpa alas an bagi Pemkab Blora, Kabupaten Kulon Progo tiga tahun berturut-turut peroleh penghargaan BUMD Award atas kinerja dari BUMDnya.

Dipimpin Wakil Bupati, Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST, MM, Pemkab Blora dibawa untuk belajar  Peraturan-Peraturan Bupati yang mengatur BUMD serta tata kelola BUMD di kabupaten bermoto Binanun ini.

Wakil Bupati Blora didampingi Sekda, Sekda, Asisten II, Staf Ahli Bupati, beberapa Kepala OPD dan pimpinan BUMD di Blora. Rombongan dari Blora diterima langsung PJ Bupati Kulon Progo Drs. Tri Saktiyana, M.Si, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, dan pimpinan BUMD Kulon Progo.

Baca Juga :  Launching Januari 2024,  Rumah Sakit Randublatung Mulai  Dibangun Tahun Ini

Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST, MM mengungkapkan keinginan kabupaten blora untuk belajar Ilmu yang dimiliki Kabupaten Kulon Progo.

“Kami dari jajaran Pemkab Blora ingin mendapatkan beberapa ilmu terkait BUMD dengan Pemkab Kulon Progo. Harapannya dari BUMD Blora bisa meniru dan menerapkannya,” ungkapnya

Sementara itu, PJ Bupati Kulonprogo, Drs. Tri Saktiyana, mendengar pernyataan Wakil Bupati Blora menyambut dengan senang hati. Dan Ia langsung membeberkan secara singkat beberapa ilmu yang dimiliki untuk diberikan kekabupaten Blora.

Menurutnya, Hal yang perlu memperhatikan dalam pengelolaan BUMD adanya regulasi-regulasi yang berlaku. Termasuk didalamnya proses bisnis penyertaan modal maupun pola pembinaan pengawasan BUMD.

Disampaikannya, Kabupaten Kulon Progo terdapat beberapa BUMD yang kini semakin berkembang. Seperti Perumda Air Minum Tirta Binangun yang kini juga bergerak dalam bidang air minum dalam kemasan. Juga Perumda Bank Kulon Progo, Perumda Aneka Usaha Kulon Progo, serta PT Selo Adikarto.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.