Polisi Tutup Jalan Pemuda Blora saat Malam Tahun Baru

oleh -1109 Dilihat
Kanit Gakkum Satlantas Polres Blora, Ipda Rizka Taufiq Suni || Foto. topdetiknews.com/muji

BlORA, Topdetiknews.com – Satlantas Polresta Blora melakukan rekayasa arus lalu lintas saat malam pergantian tahun baru 2024. Personel kepolisian bakal diturunkan untuk mengatur arus lalu lintas.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Blora, Ipda Rizka Taufiq Suni mengatakan sejumlah jalan ditutup yakni Jalan yang menuju jalan Pemuda Blora, tepatnya tugu Pancasila kebarat sampai alun-alun Blora. Dan akan dialakukan pengalihan arus lalu lintas.

Suni merincikan ada tiga panggung hiburan rakyat yang akan didirikan disepanjang jalan pemuda Blora.

“Di jalan Pemuda nantinya ada tiga panggung hiburan, yaitu panggung utama berada disebelah timur Alun-alun, panggung kedua berada di perempatan Grojogan dan panggung ketiga berada di sebelah barat Tugu Pancasila,” ucap Suni, Sabtu, (30/12/2023).

Baca Juga :  Mahasiswa KKN Dari Berbagai Kampus Beri Masukan ke Pemkab Blora

Pengalihan arus lalulintas kendaraan dari arah timur akan diarahkan kejalan reksodiputro, sedangkan dari arah barat akan diarahkan kearah jalan agil Kusumadya dan arus dari arah utara akan diarahkan ke jalur jalan kisoreng Blora. *)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.