Mari Adu Gagasan dan Inovasi Untuk Blora Yang Tetap Damai

oleh -1459 Dilihat
oleh

Makna Kemerdekaan

Makna Kemerdekaan sesungguhnya adalah kerja keras yang tak kenal lelah. Kemerdekaan juga berarti saatnya bagi kita menghargai perbedaan dalam keberagaman. Kemerdekaan dalam momentum tahun baru islam juga dapat dimaknai sebagai sikap sukarela untuk menolong sesama. Jika ketiga hal tersebut kita junjung bersama, maka kita akan mampu menghadapi ancaman resesi dan pandemi. Kesehatah pulih dan ekonomi bangkit. Kita juga akan mampu menyajikan kontestasi Pilkada yang damai dan menjadi pesta demokrasi yang sesungguhnya.

75 tahun yang lalu para Bapak Bangsa bersedia mengesampingkan ego dan syahwat kekuasaan demi persatuan untuk dapat mendirikan negara ini. 75 tahun yang lalu para pendiri bangsa untuk berpegang teguh pada Pancasila sebagai ideologi persatuan bangsa. 75 tahun yang lalu bangsa ini rela meminggirkan fanatisme kelompok, perbedaan suku, agama dan ras agar dapat meraih kemerdekaan.

Kini kita berjuang untuk mengisi kemerdekaan dengan beragam tantangan dan persoalan yang berbeda namun tidak kalah sulitnya untuk dihadapi. Jika para pendiri bangsa telah memberikan ketauladanan tentang persatuan, tentang keikhlasan, tentang semangat rela berkorban, serta menjunjung tinggi integritas maka kinilah saat bagi kita untuk meneruskannya.

Baca Juga :  Mengenang Sosok Gus Dur dan Lontong Cap Go Meh Khas Blora di Klenteng Hok Tik Bio

Semangat kemerdekaan dan spirit keragamaan dapat menjadi bahan bakar untuk mengisi kemerdekaan dengan karya dan inovasi di tengah tantangan dan perubahan yang terjadi. Kita tidak boleh, gara-gara sibuk berkelahi sesama bangsa sendiri, membuat kita tertinggal dalam kompetisi di era disrupsi teknologi.

Mari kita sibuk berkompetisi untuk menciptakan inovasi dalam segala aspek kehidupan. Sebab, perubahan adalah keniscayaan dan inovasi adalah nafas perubahan. Mari kita sambut bulan Muharram ini dengan penuh harapan. Saat tahun baru mulai, tetap fokus pada tujuan dan biarkan dirimu tetap bahagia, positif, dan memberi semangat kepada orang lain. Semoga tahun baru yang telah datang ini menjadi tahun di mana kita meninggalkan kekhawatiran dan memberi kita iman dan harapan. Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriah.

Tinggalkan Balasan