Longsor di Komplek Tirtonadi Amblaskan Jalan dan Halaman Rumah Warga

oleh -2729 Dilihat
• BBWS dan PUPR Lakukan Penanganan Darurat

BLORA, topdetiknwaa – Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana Semarang berkolaborasi dengan Dinas PUPR Kabupaten Blora kebut penanganan darurat longsoran Tirtonadi di Kelurahan Mlangsen, Kecamatan Blora Kota.

Pekerjaan yang melibatkan warga setempat dimulai sejak Jumat (11/11/2022), dan diharapkan secepatnya selesai. Pasalnya cuaca yang sering turun hujan dikhawatirkan akan memperparah longsor yang ada.

Kabid Sumber Daya Air (SDA) DPUPR Blora, Surat, ST, MT longsor yang terjadi di Tirtonadi itu menyebabkan jalan di Gang Jambu, Kelurahan Mlangsen sepanjang kurang lebih 40 Meter amblas.

Akibatnya, akses transportasi di jalan lingkungan Gang Jambu terputus tidak bisa terlewati. ‘’Tidak hanya itu, longsor juga mengakibatkan halaman 3 rumah warga setempat rusak parah dan mengancam longsor susulan pada jalan dan rumah di sisi Selatan titik longsor sepanjang jalan lingkungan Gang Jambu,’’ jelas Surat, Minggu (13/11/2022).

Baca Juga :  Tahapan Pencalonan di KPU Blora, Ini Imbauan Bawaslu Blora Jelang

Terpisah, Kepala Dinas PUPR Blora, Ir. Samgautama Karnajaya, MT menandaskan, penanganan darurat longsoran Tirtonadi menjadi prioritas. ‘’ Terimakasih BBWS Pemali Juana Semarang yang bersedia membantu kami melakukan penanganan darurat di Longsoran Tirtonadi.’’

Dijelaskan Samgautama, penanganan longsoran dilakukan dengan konstruksi turap kayu glugu kelapa yang direncanakan sebanyak 4 baris dengan panjang kurang lebih 27 Meter. ‘’BBWS Pemali Juana menangani konstruksi utama turapnya, sedangkan urugan tanahnya dibantu PUPR.’’

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.