Menteri Agama (Menag) RI, Yaqut Cholil Qoumas Ke Blora hari ini, di Kantor Kementrian Agama Blora disambut dengan senyum meriah oleh bupati Blora. kurang lebih 2 jam bertemu dan berbincang-bincang. Gus Yaqut panggilan akrab Menteri Agama mengungkapkan kehadirannya di Blora untuk menyambungkan kolaborasi antara Kementrian Agama dengan pemerintah daerah.
BLORA, topdetiknews.com – Menteri Agama (Menag) RI, Yaqut Cholil Qoumas mengungkapkan pesantren-pesantren bisa mendapatkan akses Vaksin.
“Pesantren kita juga usahakan dengan bupati supaya pesantren-pesantren mendapatkan akses untuk vaksin,” Ucapnya Jumat (20/8/2021).
“Saya kira ini menjadi Kerjasama yang luar biasa antara kementrian Agama dan Pemerintah daerah, karena apa pandemi ini tidak bisa diselesaikan sendiri-sendiri, melawan pandemi ini harus kolaboratif harus bersama-sama, saya kira saya datang kesini ini juga dalam rangka menyambungkan kolaborasi,” Jelasnya
Ketika ditanya soal legalitas Ijazah pesantren bisa atau tidak daftar Perangkat Desa? Gus Yaqut panggilan akrab Menteri Agama, mengarahkan untuk bertanya kepada Bupati sebagai kepala daerah.
“Untuk perangkat desa silahkan tanya beliau!,” Jawabnya sambil menunjuk Bupati Blora yang berada disampingnya
“Kalau tanya ke saya ya keliru, wong yang punya daerah beliau kok tanyanya kesaya,” Tambahnya
Ketika dikonfirmasi Bupati Blora, Arief Rohman mengungkapkan dalam Ketika pembukaan pendaftaran Perangkat desa sudah dibuka, Soal lulusan pesantren akan dikoordinasikan dengan Kemenag.
“Istilahnya nanti Ketika kita sudah buka pendaftaran itu, kaitannya dengan lulusan pesantren kita koordinasikan dengan kemenag, jika kemenag bilang boleh kita juga boleh,” Jelas Arief *)