” SEBUAH mobil All New Ertiga GL MT Suzuki berhasil diraih oleh Kiswati (buruh harian lepas) yang merupakan hadiah utama (grand prize) Panen Hadiah Simpedes PT BRI (Persero) Cabang Cepu, periode 1 September – 28 Februari 2021. Dia adalah buruh harian lepas yang warga Dusun Caper RT 01 / RW 01 Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Kasiman, Bojonegoro, Jawa Timur……..”
CEPU, topdetiknews.com – Banyak orang yang mendapat firasat baik menjelang datangnya rejeki, seperti yang dialami oleh Damayanti warga Wonorejo lorong VII RT 08 / RW 13, Cepu, Blora. Ahli waris dari (Musringah) nasabah di Kantor BRI Cabang Cepu, Unit Cepu Kota itu mendapat rejeki nomplok berupa sebuah mobil Wagon GL MT Suzuki, yang merupakan hadiah utama (grand prize) Panen Hadiah Simpedes PT BRI (Persero) Cabang Cepu, periode 1 September – 28 Februari 2021.
Damayanti mengaku, menjelang penarikan undian Panen Hadiah Simpedes PT BRI (Persero) Cabang Cepu, dirinya sempat bermimpi didatangi mendiang ibunya Musringah, yang telah meninggal beberapa waktu yang lalu.
‘’Mungkin itu sebuah firasat baik, dan nyatanya saat penarikan undian nomor undian ibu saya yang sudah almarhum berhasil meraih hadiah utama berupa sebuah mobil Wagon GL MT Suzuki. Selaku ahli waris hadian itu diterimakan kepada saya,’’ tutur Damayanti.
Diketahui, penyerahan hadiah Grand prize Panen Hadiah Simpedes BRI Kantor Cabang Cepu, berupa mobil Wagon GL MT Suzuki dan sebuah mobil All New Ertiga GL MT Suzuki, diserahkan langsung oleh Pemimpin Cabang PT BRI (Persero) Cepu, Ahmad Muflihin Taiyeb, baru-baru ini.
Kepada para pemenang undian, Ahmad Muflihin, mengucapkan selamat dan berharap hadiah-hadiah itu bisa bermanfaat. Lain dari pada itu Kanca BRI Cepu Ahmad, berharap para nasabah maupun calon nasabah BRI Cepu untuk terus meningkatkan saldo tabungan, menyusul pada bulan Desember 2021 juga akan dilakukan penarikan kembali undian Panen Hadiah Simpedes PT BRI (Persero) Cabang Cepu.
‘’Pada bulan Desember tahun ini kembali akan dilakukan penarikan undian Panen Hadiah Simpedes PT BRI (Persero) Cabang Cepu. Untuk itu monggo para nasabah untuk terus meningkatkan saldo tabungannya. Semakin besar saldo tabungan akan semakin besar pula peluang untuk mendapatkan hadiah dari undian tersebut,’’ papar Ahmad Muflihin Taiyeb.
Mobil Ertiga
Sementara itu, untuk hadian grand prize lainnya berupa sebuah mobil All New Ertiga GL MT Suzuki berhasil diraih oleh Kiswati (buruh harian lepas) yang merupakan nasabah BRI Cepu Unit Karangboyo. Kiswati merupakan warga Dusun Caper RT 01 / RW 01 Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Kasiman.
Selain dua hadian dua mobil tersebut, ada tiga orang nasabah BRI Cepu yang berhasil meraih untung mendapatkan hadiah berupa motor Honda PCX, Honda Vario.
Sebuah Honda PCX diraih nasabah atas nama Sukamto nasabah di BRI Cepu Unit Mendenrejo, dua Honda Vario masing-masing diraih oleh Warih Yuis Piana ( Unit Mulyorejo, Cepu) dan Syamsu Hudaya, Spd dari Kanca BRI Cepu. Selanjutnya, ada 15 nasabah BRI Cepu yang meraih untuk dengan hadiah televisi LED ZT-C32 BA 21 Sharp. Diantaranya Cicilia Setiyaningsih, Tutik Rif Atun, Arifin, Tanti Indah, Eva, Ummi Salamah, Murtini, Yantini, Hartati. *)