” PARA pejabat teras itu, Kepala BKKBN pusat, Dr.(H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K), Anggota Komisi IX DPR RI, Dr H. Edy Wuryanto, S.Kp., M.Kes. dan Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP, M,Si., tidak canggung ikut gotong royong memindahkan hebel yang akan digunakan untuk membangun dapur milik dua warga Kelurahan Bangkle, Kecamatan Blora Kota. “
BLORA||topdetinews.com – Aksi simpatik ditunjukan oleh Kepala BKKBN pusat, Dr.(H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K), Anggota Komisi IX DPR RI, Dr H. Edy Wuryanto, S.Kp., M.Kes. dan Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP, M,Si., di Blora, Sabtu (14/5/2022).
Para pejabat teras itu, tak canggung ikut gotong royong melangsir, memindahkan hebel yang akan digunakan untuk membangun dapur milik dua warga Kelurahan Bangkle, Kecamatan Blora Kota.
Dengan cara “Banjardowo”, baik dr Hasto, Bupati Arief dan Edy Wuryanto dan warga masyarakat memindahkan satu persatu hebel. Keruan saja itu mengundang perhatian warga dan tamu undangan yang mengikuti acara tersebut.
Ya, Kepala BKKBN pusat, Dr.(H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG(K), Anggota Komisi IX DPR RI, Dr H. Edy Wuryanto, S.Kp., M.Kes. melakukan rangkaian kunjungan kerja di Blora pada Sabtu (14/5/2022).
Dalam kunjungan itu, saat di Kelurahan Bangkle, rombongan berkunjung dan gotong royong ‘Bedah Pawon Waras’, sekaligus menyerahkan bantuan kepada dua warga setempat. Yakni Suryat dan Suwarno.
dr. Hasto dan Edy Wuryanto sempatkan melakukan peletakan batu pertama pembangunan dapur milik Suryat. Tidak hanya itu, rombongan bahkan melakukan gotong royong untuk menata batu bata ringan yang akan digunakan untuk membangun dapur itu.
Diketahui, Banjardowo sendiri adalah istilah yang dikenal di Jawa, yakni saat bergotong royong, sejumlah orang berbaris memindahkan barang satu orang ke orang lainnya. Dengan cara itu pekerjaan bisa lebih ringan dan cepat.
Dapur Sehat
Di kesempatan itu, Kepala BKKBN dr. Hasto berharap dengan adanya “ Bedah Pawon Waras” itu nantinya keluarga tersebut dapat memiliki dapur yang layak dan sehat. Sehingga nantinya keluarga tersebut dapat memberikan gizi yang baik dan sehat kepada anak-anaknya. Khususnya mencegah stunting.
Lurah Bangkle, Andi Nurrohman, menyambut baik bantuan dan program dari pemerintah terkait “Bedah Pawon Waras” kepada warganya. Sasarannya adalah keluarga Suryat dan Suwarno, yang memang layak dibantu.
“Ini ada warga kami yang masuk kategori risiko stunting, yang mana dari dapurnya ini tidak selayaknya dapur, jadi memang keberadaannya tidak permanen dan tata letaknya semrawut dan artinya PHBS tidak terlaksana di keluarga penerima ini,” papar Andi Nurrohman.*)
Reporter : Muji
Editor : Daryanto