Jembatan Timbang Sarang, Rembang Tersibuk di Indonesia

oleh -2314 Dilihat
oleh
Foto : SM

Kepala Pelayananan UPPKB Sarang, Reno Pribadi mengungkapkan, rata-rata ada 540 kendaraan yang masuk di timbangan. Dari jumlah itu, yang ditilang dan ditindak mencapai 257 kendaraan. Pelanggaran paling banyak adalah melebihi kapasitas.

Ia menjelaskan, petugas tidak akan mentolerir kelebihan kapasitas muatan hingga di atas 100 persen. Armada truk yang melebihi kapasitas hingga 100 persen maka akan dibuatkan berita acara penundaan alias tidak boleh melanjutkan perjalanan.

“Kami juga melibatkan kepolisian untuk pelanggaran tertentu. Paling banyak pelanggaran adalah kelebihan muatan, untuk kelebihan dimensi relatif sedikit. Intinya, Jembatan Timbang Sarang siap melaksanakan pengawasan dan penindakan pelanggaran muatan di perbatasan Jateng-Jatim,” ujarnya.

Baca Juga :  Gubernur Wanti-wanti Kepala Daerah Jangan Sampai Terlena

Sementara itu, sejumlah sopir yang masuk di Jembatan Timbang Sarang mengaku sepanjang melintas di kawasan Jatim tidak pernah masuk jembatan timbang. Informasi yang diterima kalangan wartawan, jembatan timbang di Jatim tidak beroperasi. Kondisi ini yang juga menyebabkan angka pelanggaran di Jembatan Timbang Sarang melonjak. (Red-01)

Note : Artikel ini telah tayang di suaramerdeka.com

Tinggalkan Balasan