Diapresiasi, Peran BRI Blora Jadi Mitra Pemerintah Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

oleh -1586 Dilihat
oleh
LAKUKAN UNDIAN : Dengan didampingiPimpinan Cabang BRI Blora, Ardi Ahmad Muharam, Bupati Blora, Arief Rohman lakukan undian Panen Hadiah BRI Simpedes untuk hadiah utama sepeda motor All New NMAX.

” BUPATI Blora, H. Arief Rohman berharap agar BRI Blora bisa terus berperan dalam mendukung perekonomian masyarakat, khususnya melalui sektor UMKM di Blora. ”

BLORA, topdetiknews.com – Bupati Blora H.Arief Rohman, apresiasi dan ucapkan terima kasih kepada BRI Cabang Blora yang telah berkontribusi membantu Pemkab Blora dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Bupati di acara Panen Hadiah BRI Simpedes periode II tahun 2022, yang digelar di Alun-Alun Kabupaten Blora, Sabtu (5/8/2023), pagi.

Dijelaskan Manager Bisnis Mikro ( MBM ) BRI Blora Sugeng Raharjo, dalam rangka memeriahkan Panen Hadiah Simpedes kali ini, diwarnai dengan pawai start dan finish di Alun-alun Blora. Mulai pawai barongan, kostum karnaval, mobil VW.

Diperebutkan berbagai macam hadiah menarik di undian tersebut. Diantaranya  televisi,  sepeda motor, mobil suzuki carry pickup, hingga hadiah utama mobil suzuki ertiga.

Untuk hadiah utama sepeda motor All New NMAX, dimana undian dilakukan oleh Bupati Blora, Arief Rohman dengan didampingiPimpinan Cabang BRI Blora, Ardi Ahmad Muharam, keluar sebagai pemenang Zainal Abidin nasabah BRI Unit Bogorejo

Baca Juga :  Upayakan Kradenan Jadi Sentra Jambu Madu JN

Bupati Arief berharap agar BRI Blora bisa terus berperan dalam mendukung perekonomian masyarakat, khususnya melalui sektor UMKM di Blora.

Porgram TJSL

Dikatakan, BRI Blora juga telah berkontribusi melalui berbagai program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang telah diberikan BRI.

Program TJSL itu antara lain melalui program Desa BRILiaN Tunjungan (tepatnya di Nglawungan) yang beberapa saat lalu juga diadakan festival desa wisata disana, kemudian program Water Sanitation and Hygiene (WASH) di Rowobungkul, Ngawen dan Jepangrejo, Blora, dan berbagai program lainnya.

Mas Arief juga mengapresiasi gelaran Panen Hadiah Simpedes ini, disamping penyerahan hadiah dan pawai yang  menghibur masyarakat seperti karnaval hingga pementasan kesenian barongan, hal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan apresiasi BRI terhadap para nasabah.

“Selamat kepada nasabah BRI Cabang Blora yang hari ini meraih kesempatan mendapat hadiah Simpedes yang telah disediakan oleh panitia. Semua pajak undian sudah ditanggung oleh BRI. Tambah saldo semakin besar peluang untuk mendapatkan kesempatan mendapatkan hadiahnya. Mudah-mudahan rezeki yang diperoleh sebagai hadiah undian ini bisa menjadi lebih berkah dan bermanfaat bagi kehidupan para penerima hadiah,” pungkasnya ***

Reporter : Muji
Editor : Daryanto

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.