Dandim Andi Soelistyo Ketua Bulan Dana PMI Blora Tahun 2022

oleh -2853 Dilihat
PUKUL GONG: Bupati Arief melakukan pencanangan Bulan Dana PMI tahun 2022, yang ditandai dengan pemukulan gong.

“Tadi saya turun ke masyarakat, menyapa masyarakat dengan memboyong pelayanan nanti kita harapkan PMI bisa hadir bersama kami untuk donor darah nanti kita programkan minimal satu bulan sekali atau dua kali,” harap Bupati Arief.

Siap Sukseskan

Dandim 0721 Blora, Letkol Inf. Andy Soelistyo menyatakan kesiapannya untuk mengemban amanah sebagai ketua Bulan Dana PMI tahun 2022.

“Kami selaku ketua yang ditunjuk mengucapkan terima kasih kepada Bupati telah memberikan kepercayaan mandat kepada kami sebagai Ketua Umum Penyelenggaraan Bulan Dana PMI tahun 2022,”ungkap Dandim

Baca Juga :  Terkait Disiplin Protokol Kesehatan, Polres Blora Juga Razia Anggotanya

Pihaknya mohon doa restu kepada Bupati, dan berbagai pihak supaya semuanya diberikan kelancaran dalam melaksanakan tugas penggalangan dana PMI.

Letkol Andy menegaskan, bahwa dalam penyelenggaraan Bulan Dana PMI tahun 2022 ini harus dilandasi dengan kejujuran dan hati yang bersih.

“Kita mengkoordinir, dibutuhkan kejujuran yang hakiki dan hati yang bersih, jadi berangkat dari situ kta mengumpulkan dana ini betul-betul tersalurkan dengan benar dan bisa dipertanggungjawabkan,” paparnya

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.