Blora Targetkan Desember Ini Bisa Masuk PPKM Level 1

oleh -1257 Dilihat
oleh
Update daa vaksinasi covid-19 di Blora

” SAAT ini Blora sudah masuk PPKM level 2, maka target selanjutnya bagaimana kita bisa masuk level 1 di bulan Desember ini,’’ tandas Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si, saat rapat evaluasi vaksinasi covid-19 yang dihadiri Kapolres, Dandim, Kajari, Sekda, dan Kepala Dinas Kesehatan, Senin (6/12/2021). ”

BLORA, topdetiknews.com – Blora targetkan di bulan Desember tahun ini bisa masuk Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM level 1.  Dalam  rapat evaluasi percepatan vaksinasi di Pendopo Rumah Dinas, Senin (6/12/2021), Bupati Blora,  H. Arief Rohman, S.IP., M.Si. minta agar dilakukan percepatan capaian vaksinasi dengan melakukan inovasi penyuntikan vaksin.

“Saat ini Blora sudah level 2, maka target selanjutnya bagaimana kita bisa masuk level 1 di bulan Desember ini,’’ tandas Bupati dalam rapat yang dihadiri Kapolres, Dandim, Kajari, Sekda, dan Kepala Dinas Kesehatan.  

Dikemukakan, untuk bisa masuk level 1, disyaratkan vaksinasi minimal mencapai 70 persen dari target sasaran yang ada, yakni sekitar 715 ribu jiwa. Begitu juga untuk target vaksinasi lansia harus mencapai 60 persen dari target 111 ribu jiwa. 

Untuk itu, jajaran Forkopimcam masing-masing Kecamatan diminta untuk terus berkoordinasi dengan seluruh Kades/Lurah, Babinsa dan Bhabinkamtibmasnya, terkait upaya percepatan vaksinasi ini.

“Vaksinasi harus door to door terus lakukan sambil memperbaiki data capaiannya. Update data harus setiap hari agar terlihat desa mana saja yang masih rendah. Untuk kita serbu bersama,” tambah Bupati Arief.

Baca Juga :  Wayahe mBlora Engkek Kembali

Beras Cadangan

Terkait capaian vaksinasi lansia, Bupati perintahkan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan untuk menyalurkan beras cadangan pangan 2021 kepada lansia yang bersedia mengikuti vaksinasi.

“Suratnya biar disiapkan Pak Sekda.  Jadi nanti kita drop ke masing-masing kecamatan. Setiap lansia yang habis divaksin kita kasih sembako. Kita harus kerja bersama, karena target ini tidak akan mungkin tercapai tanpa kekompakan jenengan semua,” tambah Arief Rohman.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Edi Widayat, S.Pd., M.Kes., M.H., menyampaikan, per 5 Desember 2021,  capaian vaksinasi Kabupaten Blora baru mencapai 69,1 persen atau 494.264 jiwa, dari target 715.441 jiwa.

“Untuk bisa masuk syarat level satu harus mencapai 70 persen, tinggal sedikit kita gerakkan lagi vaksinasi door to door di desa-desa,’’ papar Edy.

Sementara itu untuk vaksinasi lansia, dari target 60 persen untuk syarat bisa level 1, Blora baru mencapai 57,9 persen atau baru 64.405 jiwa dari sasaran 111.318 jiwa. Sehingga harus mengejar 11 ribuan jiwa lagi.

Kapolres Blora, AKBP Wiraga Dimas Tama, S.I.K., minta agar Kapolsek dan Bhabinkamtibmas untuk senantiasa terjun ke lapangan mengawal percepatan vaksinasi ini, tentunya dengan jajaran TNI juga.

Sementara mendekati akhir tahun dan Nataru, papar Kapolres, adanya sejumlah pembatasan kegiatan masyarakat sesuai petunjuk pusat, pihaknya akan lakukan pengetatan di perbatasan wilayah untuk mengantisipasi mobilitas masyarakat yang tinggi di akhir tahun.

Baca Juga :  Terus Berlanjut,  Bantuan Air Bersih Dari DPUPR Blora dan BBWS Juana

Hal senada juga dikemukakan Dandim 0721/Blora, Letkol Inf. Andy Sulistyo KP, S.Sos., M.Tr. (Han). Dia minta agar seluruh Danramil dalam waktu dua hari kedepan bisa melaporkan data capaian terkini dari wilayah kerjanya masing-masing, untuk memetakan wilayah mana saja yang capaiannya rendah.

“Data ini penting sebagai pijakan kita untuk menentukan kebijakan selanjutnya. Maka kami minta seluruh Danramil untuk update data, kita kasih waktu dua hari. Jika kerjanya bagus, hari inipun seharusnya data sudah siap,” tegas Dandim.

Jika ada warga yang tidak mau divaksin, pihaknya meminta agar difoto saja KTP nya agar Pemkab memiliki data seberapa banyak masyarakat yang tidak mau vaksin. Sehingga bisa untuk dilaporkan dan diambil langkah selanjutnya. *)

Reporter : Muji
Editor : Daryanto

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.