Blora Geber Gerakan 1.000 Vaksin/Hari

oleh -1541 Dilihat
oleh
GREBEG VAKSIN : Grebeg vaksin di Kelurahan Kauman, Kecamatan Blora Kota, Senin (25/10/2021).

” KEJAR target bisa segera masuk PPKM level 2, Blora dengan melibatkan jajaran Polres, Kodim dan jajaran terkait  luncurkan gerakan Grebeg Desa dengan target 1.000 vaksin/hari di masing-masing desa. Kegiatan ini dilaksanakan di seluruh kecamatan yang ada di Blora dengan melibatkan Polsek, Koramil, Pemerintah Kecamatan serta Puskesmas dan lintas sektoral lainnya. ”

BLORA,topdetiknews.com  –  Ingin segera masuk PPKM level 2, Blora dengan melibatkan jajaran Polres, Kodim dan jajaran terkait  luncurkan gerakan Grebeg Desa dengan target 1.000 vaksin/hari di masing-masing desa. Kegiatan ini dilaksanakan di seluruh kecamatan yang ada di Blora dengan melibatkan Polsek, Koramil, Pemerintah Kecamatan serta Puskesmas dan lintas sektoral lainnya.

Kapolres Blora, AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK menyampaikan, gerakan grebeg desa itu  merupakan program bersama dari Forkopimda Blora untuk melayani masyarakat yang membutuhkan vaksin Covid-19.

‘’Untuk mempermudah proses vaksinasi, maka petugas gabungan blusukan hingga pelosok desa dengan dengan target setiap harinya satu desa 1.000 vaksin. Harapannya bisa tercapai target yang ditentukan,” ucap Kapolres Blora.

Grebeg Desa dengan target 1.000 vaksin/hari di Kecamatan Jati, Senin (25/10/2021), dilaksanakan di dua desa, yakni di Desa Jati dan Desa Tobo. Tenaga vaksinasi melibatkan tim medis Puskesmas Randulawang dibantu dari anggota Polsek Jati, Koramil dan Satpol PP.

Baca Juga :  Penetapan Calon Bupati – Wakil Bupati Terpilih Tunggu Surat dari MK

Di Balai Kelurahan Kauman, Kecamatan Blora Kota, juga dilakukan hal serupa, yakni vaksinasi dosis 1 oleh Puskesmas Blora. Ikut mendampingi  Peltu Sunarto, Bhabinkamtibmas Bripka  Achmad Nur kholik, SH, Bidan Kelurahan Kauman Setia Utami, SST.

Menurut Lurah Kauman,  Marthin Ukie Andhana, SE, MSi sebenarnya disediakan kuota vakni sebanyak 250 dosis, hanya warga yang datang memanfaatkan sejumlah 66 orang dimana enam orang diantaranya remaja.

Kejar Target

Diketahui, Blora tengah kejar target vaksinasi covid-19 di angka 50 %. Hal itu disebabkan saat ini Blora  masih masuk  Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat. (PPKM) level 3. Salah satu penyebab Blora masih masuk level 3 dikarenakan target vaksin di Blora belum mencapai 50 persen. Termasuk vaksinasi lansia juga belum memenuhi target.

Tercatat hingga Minggu (24/10/2021),  vaksinasi dosis 1 sudah mencapai  43 % atau sejumlah 307. 357 dosis. Sementara itu untuk vaksinasi lansia dosis 1 sudah mencapai  34,4 persen atau 38.283, sementara untuk dosis 2 sudah mencapai  21,9 % atau  24.399.

Baca Juga :  Finalists for Tourism Ambassadors 2023 Invited to Promote Blora's Tourism Potential

‘’Kami tetap akan kerja keras sehingga target vaksinasi capai 50 persen di bulan November bisa tercapai,’’ tandas  Kepala Dinas Kesehatan Blora Edy Widayat. Dijelaskan untuk vaksinasi dosis 2 tercatat sudah mencapai 22,8 persen atau  161.081 dosis.

Ditambahkan Edy Widayat, sasaran vaksin di Blora keseluruhan mencapai  715.441 dosis. Rinciannya, untuk  remaja 79.294 dosis, umum 467.420 dosis, Nakes sebanyak 3.667, publik 53.742, lansia 111.318 dosis . Disusul target vaksin untuk ibu hamil sejumlah  4.069 dosis. *)

Reporter : Muji
Editor : Daryanto

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.