Aliran Air ke 12.000 Pelanggan PDAM Terancam Macet

oleh -1676 Dilihat
oleh
TERCEMAR : Sungai Bengawan Solo di Cepu kembali tercemar, Rabu (15/9/2021) akibatnya PDAM yang selama ini memanfaatkan air di sungai itu sebagai bahan baku, kembali off produksi.
  • Buntut Limbah Kembali Cemari Bengawan Solo

” ALIRAN air ke 12.000 pelanggan PDAM yang terletak di lima kecamatan di Blora terancam macet kembali. Hal itu menyusul Sungai Bengawan Solo  di Cepu lagi-lagi tercemar, Rabu (15/9/2021) dan mengakibatkan PDAM terpaksa off produksi kembali. ”

BLORA, topdetiknews.com –  Aliran air ke 12.000 pelanggan PDAM yang terletak di lima kecamatan di Blora terancam macet kembali. Hal itu menyusul Sungai Bengawan Solo  di Cepu lagi-lagi tercemar, Rabu (15/9/2021) dan mengakibatkan PDAM terpaksa off produksi kembali.

Direktur PDAM Blora,  Yan Riya Pramono ketika dikonfirmasi Rabu (15/9/2021), membenarkan jika saat ini pihaknya terpaksa off produksi kembali, menyusul Sungai Bengawan Solo kembali tercemar.

‘’Ya memang benar ternyata limbah kembali mencemari Bengawan Solo di Cepu, kami terpaksa off kembali,’’ jelas Yan Pramono.

Berarti aliran air PAM ke pelanggan akan macet kembali ? Menurut Direktur Yan, diharapkan hal itu tidak akan terjadi. Pasalnya saat ini aliran air Bengawan Solo cukup lancar, sehingga limbah segera berlalu dan PDAM kembali bisa memproduksi air di lokasi itu.

Baca Juga :  Waspada, Kasus DBD di Blora Terus Bertambah,  Total 200 Orang Terserang Tujuh Meninggal

Diberitakan sebelumnya, Sungai Bengawan Solo di Cepu diwarnai limbah, Rabu (15/9/2021). Diduga limbah datang pada Selasa (14/9/2021) malam, dan berimbas hingga Rabu siang air di sungai itu masih tampak kehitaman.

Ivan (37), salah seorang warga Cepu mengatakan, saat dirinya akan menyalurkan hobi mancing di Bengawan Solo, air sungai itu, tepatnya di seputaran Kampung Semangat (Cepu)  tampak dipenuhi limbah.

‘’Air Nggawan (Bengawan Solo –red) tercemar lagi, kok belum ada tindakan ya soal siapa yang membuang limbah dan mengakibatkan pencemaran,’’ papar Ivan  Rabu (15/9/2021).

Camat Cepu, Luluk Kusuma ketika dikonfirmasi membenarkan adanya limbah di Sungai Bengawan Solo di Cepu itu. ‘’Ya, kelihatannya limbah datang pada Selasa malam,’’ ungkapnya.

Baca Juga :  Satlantas Blora Terus Tingkatkan Pelayanan Publik

Diketahui, setelah aliran air ke 12.000 pelanggan di 5 Kecamatan di Blora macet total, lantaran Sungai Bengawan Solo di Cepu kembali tercemar Minggu (12/9/2021) malam lalu, terhitung mulai Selasa (14/9/2021) siang sebenarnya  air sudah kembali lancar. *)

Reporter : Muji
Editor : Daryanto

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.