161 Orang Ditracing, 3 Orang Hasilnya Positif

oleh -1299 Dilihat
oleh
Lilik Hernanto SKM Mkes.

Buntut Seorang Warga Blora Terpapar Covid -19

” DARI 161 orang yang sudah ditracing, terkait ada seorang warga Blora Kota yang positif Covid -19, tiga orang yang kontak langsung dinyatakan positif setelah dilakukan rapitest. Satu orang diisolasi di RSUD Blora, sedangkan dua orang dilakukan isolasi mandiri karena secara klinis cukup baik (tidak mengkhawatirkan-red).

BLORA, topdetiknews.com – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Blora, Lilik Hernanto SKM Mkes, menjelaskan, dari satu kasus positif terkonfirmasi Covid -19 (meninggal dunia-red), sampai saat ini sebanyak 161 orang yang pernah kontak langsung maupun tidak langsung sudah ditracing.

Baca Juga :  Kedapatan Bawa 900 Liter Arak Jawa,  3 Warga  Tuban Diamankan Polisi di Blora

Menurutnya, dari jumlah orang yang sudah ditracing tersebut, tiga orang yang kontak langsung dinyatakan positif setelah dilakukan rapitest. Satu orang diisolasi di RSUD Blora sedangkan dua orang dilakukan isolasi mandiri karena secara klinis cukup baik (tidak mengkhawatirkan-red).

”Tiga orang yang hasil rapites positif tersebut sudah ditindaklanjuti dengan swab test, dan hasilnya menunggu 10 hingga 14 hari dari laboratorium BTKL Yogyakarta,” jelas Lilik Hernanto, Sabtu (25/04/2020).

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.